NDP-Sukabumi, BPBD mencatat kerusakan bangunan akibat gempa yang berkekuatan 6,1 Scala Richter pada Senin (4/6) sebanyak 253 unit dan laporan kerusakan semakin meluas.
"Dari data sementara yang masuk dari tim reaksi cepat (TRC) ke BPBD sampai saat ini bangunan yang rusak mencapai 253 unit," kata Seketaris BPBD Kabupaten Sukabumi, Tatang kepada ANTARA, Selasa.
Dari data BPBD, jumlah kecamatan yang melaporkan adanya bangunan yang rusak juga terus bertambah dan saat ini sudah 11 dari 47 kecamatan.
Selain itu, jumlah warga yang mengungsi menjadi dua keluarga, sementara kerusakan bangunan paling banyak ditemukan di Kecamatan Cidolog yang mencapai 144 unit dengan rincian tujuh unit rumah rusak berat, 63 rusak sedang dan 73 rusak ringan ditambah satu unit Mesjid Agung rusak ringan.
Sementara di kecamatan lain seperti Tegal Buleud 32 unit rumah rusak ringan, Pabuaran 39 unit rumah rusak ringan, Sagaranten dua unit rusak berat dan satu unit rusak ringan serta dua unit mesjid rusak ringan, Simpenan empat unit rusak berat dan tiga unit rusak ringan.
Kemudian Kecamatan Ciemas satu unit rusak berat dan empat unit rusak ringan, Palabuhanratu satu unit rusak sedang dan empat unit rusak ringan, Parungkuda satu unit rusak ringan, Cidadap satu unit rusak sedang dan lima unit rusak ringan, Warungkiara tiga unit rusak sedang dan lima unit rusak ringan dan Surade satu unit rusak ringan.
"Sehingga jumlah total rumah warga yang rusak ringan mencapai 167 unit, rusak ringan 69 unit dan rusak berat 14 unit serta tiga unit tempat ibadah (masjid) mengalami rusak ringan. Data ini hanya sementara dan masih bisa berubah," tambahnya.
Menurut Tatang untuk meringankan penderitaan para korban, pihaknya sudah mengirim bantuan dasar seperti makan siap saji, peralatan mandi dan tidur.
Total Tayangan Berita
Berita Lokal :
jelajah
Berita Bulan Ini
-
NDP-Jakarta: Setelah duo wanita bersaudara asal Tegal yang dikabarkan terjun ke dunia film biru di AS, kini ada lagi nama baru asal Indon...
-
NDP-(PNS) di wilayah Provinsi Jawa Tengah dilaporkan sering melakukan tindak asusila. Parahnya informasi yang masuk ke tangan DPRD Provins...
-
NDP-Posko Cidahu siap dengan landasan helikopter atau "helipad" , guna mengevakuasi korban pesawat Sukhoi. Dengan adanya "h...
Berita Hari Ini
Gempa Sukabumi 6,1 SR
Selasa, 05 Juni 2012Diposting oleh Unknown di 16.15
Label: berita, Jawa Barat, Nasional
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Ke Halaman Depan
Berita Lain
Jakarta
Bali
Pendidikan
afghanistan
Moto GP
Extrem
Motorhome
Libya
Bom
Downhill
Rio
Selebritis Sport
Bangka Belitung
Banjir
Bio farma
Buenos Aires
Hugo Chavez
Iles-iles
Jogyakarta
Khadafi
Komodo
Porang
Ratu kecantikan
Somalia
Spiderman
Usaha Kecil Menengah
dallas
danny indrayana
technology
transgender
wakil menteri hukum HAM
0 komentar:
Posting Komentar